Setelah si mbah perhatikan grafik penjualan Honda Sonic 150 R menurut data AISI semakin lama semakin menurun. Bila awal - awal penjualan Honda Sonic 150 R menurut data AISI berhasil bersaing ketat dengan Suzuki Satria Fu karburator tetapi lama kelamaan semakin menurun dan menurun tajam. Apakah yang menyebabkan semua ini terjadi..??
Menurut analisa si mbah, penurunan penjualan Honda Sonic 150 R dari pabrik ke dealer banyak (data AISI) disebabkan karena stock dari Honda Sonic 150 R telah menumpuk di dealer Honda dan gudang penyimpanan motor dealer, sehingga pihak dealer tidak lagi melakukan pemesanan atau menolak pengiriman Honda Sonic 150 R yang dilakukan oleh Pabrik Honda. Ya tau sendirilah bagaimana penjualan Honda Sonic 150 R kepada konsumen yang bisa dikatakan gagal total.
Lalu mengapa penjualan Suzuki Satria Fu 150 karbuartor juga ikut - ikutan turun di bulan - bulan terakhir. Menurut analisa si mbah, penurunan penjualan Suzuki Satria Fu 150 karburator lebih disebabkan oleh kabar akan di keluarkannya Satria Fu 150 versi injeksi, sehingga banyak konsumen yang menahan uangnya untuk menunggu Satria injeksi dan penurunan ini juga disebabkan pabrikan Suzuki cuma menghabiskan stok Satria Fu 150 karburator yang telah di Stop Produksi sejak akhir November 2015.
Tetapi jika si mbah perhatikan animo masyarakat yang akan membeli Satria Fu150 Fi sangat antusias sekali. Sampai - sampai mereka rela indent sebelum motor dilaunching, dan kabarnya motor Satria Fu 150 Fi sudah banyak ditangan konsumen sebelum launching karena ketidak sabaran pencinta motor ayam jago yang ingin merasakan motor bertenaga besar milik Suzuki.
Lalu bagaimana nasib Honda Sonic 150 R yang seakan - akan layu sebelum berkembang dengan hadirnya All New Satria F150 Fi..??
Apakah Honda akan melakukan cara - cara lama, seperti biasanya dengan memberikan diskon besar kepada konsumen yang ingin membeli Honda Sonic 150 R. Atau Honda akan lebih fokus membantai jagoan si mbah Yamaha MX-King dengan Supra X 150..??